Mantapkan Roda Organisasi, IPNU-IPPNU Desa Mojokendil Gelar Makesta
Dok. Panitia Makesta | Penyampaian Materi Keorganisasian oleh Sahabat Abdullah As'aduddin (25/12) |
"Makesta ini diselenggarakan oleh Pimpinan Ranting IPNU-IPPNU Desa Mojokendil," kata Ketua PAC IPNU Kecamatan Ngronggot, Saifudin, "Mengusung tema 'Satukan Tekad untuk Memantapkan Roda Organisasi' dalam rangka membangun kembali ruh perjuangan kader IPNU-IPPNU Desa Mojokendil agar bisa lebih semangat lagi dalam menjalankan roda organisasi IPNU-IPPNU Desa Mojokendil," pungkasnya.
Ketua Tim Instruktur Saguh Nata Saputra mengatakan, seluruh peserta sangat antusias mengikuti kegiatan Makesta ini hingga selesai. Berbagai materi disampaikan dengan sukses dan lancar, dan para peserta mengikutinya dengan baik. Para peserta diberikan wawasan tentang Aswaja dan Ke-NU-an yang disampaikan oleh Ketua NU Desa Mojokendil, Ke-IPNU-IPPNU-an oleh Saifudin dan Eka Ketua IPNU-IPPNU Kecamatan Ngronggot, Kepemimpinan oleh Wahid Ketua IPNU Kabupaten Nganjuk, dan Keorganisasian oleh Sahabat Abdullah As'aduddin mantan Ketua PAC IPNU Ngronggot, diharapkan dapat melahirkan anggota-anggota yang loyal terhadap organisasi dan mampu membawa Ranting Mojokendil semakin solid, lanjutnya.
Tim Instruktur Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU-IPPNU Kecamatan Ngronggot melatih para peserta Makesta IPNU-IPPNU di Ranting Mojokendil hari Senin-Selasa (24-25/12). Kegiatan tersebut adalah jenjang kaderisasi formal yang paling dasar di IPNU-IPPNU.
Hadir dalam kegiatan ini Pengurus NU Desa Mojokendil, Muslimat NU, GP Ansor, Fatayat, Alumni IPNU-IPPNU Desa Mojokendil, Ketua PC IPNU Nganjuk, dan Pengurus PAC IPNU-IPPNU Ngronggot. (Syarif)
Post a Comment