Profil Rekan Saifudin, Nahkoda Baru IPNU Anak Cabang Ngronggot Masa Khidmat 2018-2020
Desain: Syarif |
Ketua Pimpinan Anak Cabang IPNU Kecamatan Ngronggot
periode 2018-2020 ini adalah kader yang militan di IPNU. Sebelum terpilih
menjadi ketua PAC, dia dipercaya sebagai Pengurus Harian IPNU Ranting Klurahan
2013-2015, Anggota Bidang Dakwah PAC IPNU Ngronggot 2014-2016, dan Waka. Dakwah
PAC IPNU Ngronggot 2016-2018.
Rekan Saifudin dilantik sebagai Waka. Dakwah PAC Ngronggot masa khidmat 2016-2018 (nomor tiga dari kanan). |
Pemuda asli Nganjuk kelahiran 20 Juli 1996 ini adalah
kader IPNU tulen. Di jenjang kaderisasi,
dia telah mengikuti Masa Kesetiaan Anggota sejak 2013. Setelah itu, dia
menjadi Tim Kaderisasi PAC setelah mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Pelatih
(DIKPEL) 2013. Sepak terjangnya di kegiatan besar PAC juga tidak bisa
diragukan. Pada tahun 2013, dia sukses menjadi Ketua Panitia Pelaksana Makesta
Koalisi Barat dengan jumlah 126 peserta.
Dia juga telah mengikuti Latihan
Kader Muda (Lakmud) pada tahun 2018. Walau pun tergolong agak terlambat, namun
kualitas SDMnya yang telah terbukti selama ini bisa membayar keterlambatannya dalam
mengikuti Lakmud. Pelajar asal Dusun Sekombang (Klurahan-Ngronggot) ini pantang
putus asa dalam menjalankan tugas-tugas organisasi, dan berbagai tugas yang ada
dipundaknya benar-benar selesai dipertanggungjawabkan.
Rekan Saifudin dilantik sebagai Ketua PAC IPNU Kecamatan Ngronggot masa khidmat 2018-2020 (nomor dua dari kanan) |
Rekan
Saifuddin terlahir dari keluarga sederhana, namun pekerja keras. Sehingga
dirinya pun terbentuk menjadi Pelajar yang ora neko-neko dalam menjalani
kehidupan. Selain itu, dalam dirinya mengalir darah santri. Sehingga setelah
lulus sekolah dasar di SDN III Klurahan (2002-2008), ia pun melanjutkan
pendidikannya di lembaga pendidikan Islam, yaitu MI Darussalam Krempyang 2008-2010,
MTs Darussalam Krempyang 2010-2013, dan MU Miftahul Mubtadi’in Krempyang 2013-2016.
Selama belajar di Krempyang, dia pun harus menata jadwal kesehariannya agar
madrasah tidak kalah dan organisasi juga tetap berjalan. Dari situ tertanamlah
manajemen waktu dalm dirinya, hingga ia dinyatakan lulus dari Madrasah Salaf
Pondok Krempyang.
Setelah
lulus dari Krempyang, ia pun melanjutkan studinya di STAIN Kediri (kini IAIN
Kediri) hingga sekarang. Darah mahasiswa kini ikut mewarnai perjalanan
hidupnya. Amanah tidak pernah salah memilih pundak, dan terpilihnya Rekan
Saifudin adalah jawaban bagi Pimpinan Anak Cabang IPNU Kecamatan Ngronggot
untuk menyongsong masa depan PAC jadi lebih gemilang.
“Meskipun organisasi memiliki sistem organisasi yang baik, jika kebersamaan orang-orang di dalamnya memudar, maka lambat laun organisasi tersebut juga akan ikut memudar. Dalam organisasi cuma terdapat seorang pemimpin. Tapi jiwa-jiwa pemimpin harus dimiliki seluruh anggotanya.” [Anonimous]
Media Sosial Rekan Saifudin:
WhatsApp = +62 858-1216-4112
Facebook = Mohamad Saifudin
Penulis: Syarif Dhanurendra (Waka. Departemen Pengembangan Organisasi dan Kaderisasi PAC IPNU Kec. Ngronggot Periode 2014-2016)
Post a Comment