Mekesta Joho: Kembangkan Potensi Generasi Muda Melalui IPNU-IPPNU
Ketua PR IPNU-IPPNU Joho bersama Ketua PC IPNU Kabupaten Nganjuk, Ahmad Syafi'i Sulaiman |Dok. Panitia Makesta Ranting Joho, Pace, Nganjuk.
PACE-NGANJUK
Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) - Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Joho, Kecamatan Pace, Nganjuk, sukses selenggarakan Masa Kesetiaan Anggota (Makesta).
Dilansir dari akun facebook resmi PR IPNU-IPPNU Desa Joho, dikatakan bahwa Makesta tersebut diselenggarakan pada tanggal 27-28 Juli 2019 di Gedung MTs NU Joho.
"Jumlah total peserta makesta sebanyak 29 peserta," kata Ketua PR IPNU Desa Joho, Moh Yusroh Arozi, (01/08).
Kami berharap, kata Yusron, untuk peserta Makesta dapat menjadi remaja yang berprestasi di lingkungan Desa, baik fisik maupun sosial, guna mencapai pengabdian yang maksimal terhadap masyarakat. Hidup untuk belajar, belajar untuk hidup, sesuai perintah-Nya, pungkasnya.
Dikatakan oleh penyelenggara melalui FB bahwa pihaknya berterima kasih kepada pelatih dan pemateri.
"Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada beliau yang melatih kader-kader penerus bangsa ini dan memberikan pengalaman serta ilmu yang bermanfaat kepada kita semua ini. Semoga pelatih dan pemateri kita ini diberi umur yang panjang dan sehat selalu. amiin," ungkap Panitia melalui fb, (31/07).
Dapat diketahui pula bahwa dalam Makesta tersebut, PR IPNU-IPPNU Desa Joho mengusung tema "kembangkan potensi generasi muda melalui IPNU-IPPNU". Ketua Panitia Makesta ialah Moh Tesar Amirudin. Dan ketua PR IPPNU Desa Joho: Nanik Purnianingsih.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Pimpinan Cabang (PC) IPNU Kabupaten Nganjuk Ahmad Syafi'i Sulaiman beserta jajarannya dan beberapa pengurus PC IPPNU Kabupaten Nganjuk.
DOKUMENTASI:
Foto: Akun facebook resmi PR IPNU-IPPNU Desa Joho, Pace, Nganjuk.
Post a Comment